PENGEMBANGAN BIBIT BUAH LOKAL UNGGUL WANI BALI TANPA BIJI

  • Pradnyawathi N
  • Sardiana I
  • Darmiati N
N/ACitations
Citations of this article
11Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat program pengembangan usaha produk intelektual kampus (PPUPIK) ini bertujuan  : 1) komersialisasi Ipteks kreativitas kampus sebagai sumber pembiayaan untuk pengembangan institusi; 2) memacu jiwa kewirausahaan di kalangan insan kampus; dan 3) membantu masyarakat mendapatkan bibit wani local unggul tanpa biji. Pelaksanaan kegiatan terdiri dari tiga tahap yaitu : 1) Penyiapan sarana dan fasilitas PPUPIK terdiri dari kegiatan pengadaan batang bawah, pengadaaan batang atas (pohon induk), dan pembangunan kebun produksi, 2) Proses produksi Bibit Wani Bali Tanpa Biji terdiri dari penyemaian batang bawah, pengambilan batang atas (entrisj), penyambungan (grafting) dan pemeliharaan dan 3) Penjajagan pemasaran/promosi ke instansi pengguna yaitu Pemda Tabanan. Ditemukan ada 2 pohon wani tanpa biji Desa Blimbing, Kecamatan Pupuan, Tabanan yang dipakai sebagai batang atas. Sebagai batang bawah digunakan wani local. Bibit wani tanpa biji yang sudah dihasilkan adalah 300 batang bibit sambungan, dan 1.200 bibit batang bawah.   Kata kunci : produk intelektual kampus, bibit wani Bali unggul  tanpa biji, grafting, entrisj

Cite

CITATION STYLE

APA

Pradnyawathi, N. L. M., Sardiana, I. K., & Darmiati, N. N. (2020). PENGEMBANGAN BIBIT BUAH LOKAL UNGGUL WANI BALI TANPA BIJI. Buletin Udayana Mengabdi, 19(1). https://doi.org/10.24843/bum.2020.v19.i01.p06

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free