Artikel ini bertujuan untuk mendeskripsikan kesehatan mental dan dampaknya bagi masyarakat modern saat ini. Pemahaman kesehatan mental saat ini belum banyak disadari bagi individu maupun masyarakat sehingga berdampak kepada perubahan prilaku saat ini. Gangguan mental jika tidak ditangani dengan tepat, akan bertambah para dan pada akhirnya akan menimbulkan prilaku menyimpang bagi masyarakat modern saat ini. Penelitian ini dilakukan dengan metode studi pustaka (literature review) dengan mengumpulkan sumber-sumber dari buku, artikel maupun data-data yang berkaitan dengan tema penelitian. Kesimpulan dari penelitian ini ialah memberikan gambaran bahwa control sosial dan sadar akan kesehatan mental dalam kehidupan bermasyarakat cenderung mengalami degradasi sehingga menyebabkan prilaku negative bagi masyarakat.
CITATION STYLE
Aziz, A. (2022). Kesehatan Mental dan Implikasinya Bagi Masyarakat Modern. Counselle| Journal of Islamic Guidance and Counseling, 2(2), 102–113. https://doi.org/10.32923/couns.v2i02.2799
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.