BAJA LANTING merupakan salah satu program corporate social responsibility oleh PT Perusahaan Gas Negara SOR II-Stasiun Cimanggis yang dimulai pada Tahun 2022. Program ini dilakukan di Kelurahan Harjamukti, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok, Jawa Barat bersama dengan kelompok D’Stunting Menara yang dikelola oleh anggota PKK. Tujuan program BAJA LANTING yaitu untuk mengentaskan permasalahan stunting dalam jangka pendek maupun jangka panjang. Dari hasil penelitian diketahui bahwa program BAJA LANTING di tahun pertama berjalan dengan lancar dan mendapat sambutan baik dari masyarakat maupun pemerintah desa. Kerja sama lintas sektor menjadi kunci keberhasilan program dengan melibatkan perusahaan, tenaga kesehatan, dan organisasi di masyarakat yaitu PKK.
CITATION STYLE
Khusnul Fatimah. (2022). Program BAJA LANTING sebagai Upaya Penanganan Stunting oleh PT Perusahaan Gas Negara SOR II-Stasiun Cimanggis. Prospect: Jurnal Pemberdayaan Masyarakat, 1(4), 167–175. https://doi.org/10.55381/jpm.v1i4.45
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.