PEMBELAJARAN SISTEM KOLOID MELALUI MEDIA ANIMASI UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA

  • Eli R
  • Sari S
N/ACitations
Citations of this article
157Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Telah dilakukan penelitian yang bertujuan untuk menganalisis peningkatan hasil belajar siswa pada konsep sistem koloid dalam pembelajaran melalui media animasi. Penelitian ini merupakan jenis penelitian tindakan kelas yang ditempuh dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tahap yaitu tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi.  Subjek penelitian adalah 33 orang siswa SMKN 2 Cimahi kelas XI Teknik Kimia Industri. Teknik pengumpulan data menggunakan tes tertulis, angket dan observasi. Berdasarkan analisis data, pada siklus I diperoleh ketuntasan belajar 77,22 % (nilai rata-rata 68,97), sedangkan pada siklus II diperoleh ketuntasan belajar 84,85% (nilai rata-rata 74,18). Aktivitas siswa dalam pembelajaran menunjukkan peningkatan yang positif, karena perilaku yang tidak diharapkan di kelas semakin berkurang, sedangkan perilaku positif semakin meningkat. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa penggunaan animasi dapat meningkatkan hasil belajar kimia siswa pada materi koloid.

Cite

CITATION STYLE

APA

Eli, R. N., & Sari, S. (2018). PEMBELAJARAN SISTEM KOLOID MELALUI MEDIA ANIMASI UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA. JTK (Jurnal Tadris Kimiya), 3(2), 135–144. https://doi.org/10.15575/jtk.v3i2.3713

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free