Artikel ini menjelaskan penelitian kehidupan masyarakat umat beragama di Dukuh Caben, Desa Sumbermulyo, Bantul. Masyarakat di Dukuh Caben, Desa Sumbermulyo terdiri dari tiga golongan agama, yakni Islam, Kristen, dan Hindhu. Ketiganya hidup rukun dan berdampingan. Artikel ini diambil dari data primer berupa wawancara dan observasi, dan data sekunder berupa buku, jurnal, atau media cetak yang relevan dengan topik penelitian. Hasil dari penelitian ini bisa dipetakan menjadi tiga bagian: pertama, kerukunan dalam intern umat beragama meliputi solidaritas antar sesama anggota. Solidaritas sesama anggota menjadi semakin kuat ketika ada kegiatan intern umat beragama. Kedua, kerukunan antar umat beragama yang diwujudkan dalam bentuk kerjasama antara masyarakat Islam, Kristen, dan Hindhu. Dan ketiga, kerukunan antara umat beragama dengan pemerintah. Implementasi ketiga bentuk kerukunan tersebut, bisa mewujudkan keselamatan dan kesejahteraan antara umat beragama di Dukuh Caben, Desa Sumbermulyo.
CITATION STYLE
Riady, A. S. (2019). SALAM, SHALOM, dan SHANTI; Orientasi Kerukunan Umat Beragama Di Dukuh Caben, Desa Sumbermulyo, Bantul. DIALEKTIKA, 12(2), 171. https://doi.org/10.33477/dj.v12i2.1087
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.