ABSTRAKPembinaan tumbuh kembang anak secara komperhensif dan berkualitas dapat diselenggarakan melalui kegiatan stimulasi, deteksi dan intervensi dini penyimpangan tumbuh kembang. Skrining tumbuh kembang balita dapat dilakukan dengan kuesioner pra skrining perkembangan (KPSP). Tujuan pengabdian masyarakat ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan kader dan ibu tentang skrining tumbuh kembang balita dengan menggunakan kuesioner KPSP. Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Karangraharja Kecamatan Cikarang Utara. Peserta penyuluhan dan pelatihan ini sebanyak 30 kader dan 30 orang ibu yang memiliki balita. Manfaat kegiatan ini untuk meningkatkan pengetahuan kader dan ibu tentang skrining tumbuh kembang balita dengan kuesioner KPSP. Pada kegiatan ini dilakukan pendampingan kader untuk menyampaikan kembali materi dan melatih ibu tentang cara melakukan skrining tumbuh kembang balita. Metode pengabdian masyarakat ini berupa penyuluhan pre dan post tentang tumbuh kembang balita dilanjutkan pelatihan skrining tumbuh kembang balita dengan menggunakan kuesioner KPSP. Hasil pengabdian masyarakat ini bahwa tingkat pengetahuan kader sebelum diberikan penyuluhan dan pelatihan sebagian besar kurang yaitu sebanyak 53,3% sedangkan setelah diberikan penyuluhan dan pelatihan 86,7%. Tingkat pengetahuan ibu sebelum penyuluhan dan pelatihan adalah 56,6% dan tingkat pengetahuan setelah penyuluhan dan pelatihan 93,3%. Katakunci: skrining; tumbuh kembang; KPSP ABSTRACTComprehensive and quality development of children's development can be carried out through stimulation activities, early detection and intervention of developmental deviations. Toddler growth and development screening can be done with a developmental pre-screening questionnaire (KPSP). The purpose of this community service is to increase the knowledge of cadres and mothers about screening the growth and development of toddlers by using the KPSP questionnaire. This activity was carried out in Karangraharja Village, North Cikarang District. Participants in this counseling and training were 30 cadres and 30 mothers with toddlers. The benefit of this activity is to increase the knowledge of cadres and mothers about screening the growth and development of toddlers with the KPSP questionnaire. In this activity, cadre mentoring was carried out to convey material again and train mothers on how to screen toddler growth and development. This community service method is in the form of pre and post counseling about toddler growth and development followed by training on toddler growth and development screening using the KPSP questionnaire. The results of this community service showed that the level of knowledge of cadres before being given counseling and training was mostly lacking, namely as much as 53.3%, while after being given counseling and training it was 86.7%. Mother's level of knowledge before counseling and training was 56.6% and the level of knowledge after counseling and training was 93.3%. Keywords: screening; growth and development; KPSP
CITATION STYLE
Sugiharti, R. K. (2023). PENINGKATAN KUALITAS HIDUP BALITA MELALUI PELATIHAN SKRINING TUMBUH KEMBANG BALITA BAGI IBU DAN KADER POSYANDU. SELAPARANG: Jurnal Pengabdian Masyarakat Berkemajuan, 7(3), 1530. https://doi.org/10.31764/jpmb.v7i3.16010
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.