This study discusses the problem of teacher competence in managing learning Al-Qur'an Hadist in MAS Sheikh Ahmad Basyir Parsariran Batang Toru. Researchers chose this title because the researchers saw the weakness of Al-Qur'an Hadist teachers in managing learning. The formulation of this research problem is how the competence of teachers in managing learning Al-Qur'an Hadist in MAS Sheikh Ahmad Basyir Parsariran Batang Toru and what efforts of teachers Al-Qur an Hadist in managing learning in MAS Sheikh Ahmad Basyir Parsariran Batang Toru. PENDAHULUAN Latar Belakang MasalahPendididikan merupakan interaksi antara orang dewasa dengan orang yang belum dapat menunjang perkembangan manusia yang berorientasi pada nilai-nilai dan pelestarian serta perkembangan kebudayaan yang berhubungan dengan usaha pengembangan kehidupan manusia.Dewasa ini pendidikan berkembang semakin pesat dan semakin kompleks, persoalan pendidikan yang dihadapi bukanlah tantangan yang dibiarkan begitu saja, akan tetapi memerlukan pemikiran yang konstruktif demi tercapainya kualitas tujuan pendidikan yang baik. Persoalan yang dimaksud diantaranya adalah kompetensi mengajar guru karena guru sebagai orang yang berhubungan langsung dengan peserta didik seharusnya mempunyai kompetensi yang baik dalam pelaksanaan proses belajarmengajar.Dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan, guru mempunyai peranan yang sangat penting dalam merealisasikan tujuan pendidikan. Guru adalah ujung tombak kegiatan pengajaran di sekolah yang langsung berhadapan dengan siswa, maka tanpa adanya peranan guru kegiatan belajar-mengajar tidak bisa berjalan dengan baik. Seorang guru seharusnya memiliki kompetensi yang baik. Mengajar bukanlah kegiatan yang mudah melainkan suatu kegiatan dan tugas yang berat, penuh dengan masalah, dan penuh tanggung jawab. Kemampuan dan kecakapan sangat dituntut bagi seorang guru. Karena itu seorang guru harus memiliki kecakapan dan keahlian tentang keguruan. Kemampuan dan kecakapan merupakan modal dasar bagi seorang guru dalam melakukan tugasnya.Berdasarkan observasi yang dilakukan pada MAS Syekh Ahmad Basyir Parsariran Batang Toru dengan guru Al-Qur'an hadist ketika mengajar, peneliti melihat adanya kelemahan guru Al Qur'an Hadist dalam mengelola pembelajaran. 1 Hal ini terlihat ketika guru mengajar, seperti kurangnya guru untuk melibatkan siswa secara aktif dalam proses pembelajaran dan memeberikan kesimpulan sehingga banyak siswa yang pasif tidak bisa menguasai pelajaran, serta lemahnya komepetensi akademik yang dimiliki oleh guru.Dalam Peraturan Menteri Pendidikan Nasional RI Nomor 16 Tahun 2007 tentang Standar Kompetensi Akademik dan Kompetensi Guru dijelaskan bahwa: Kualifikasi Akademik guru SD/MI, SMP/MTs, dan SMA/MA minimum diploma empat (D-4) atau sarjana (S-1). Dalam Penjamin Mutu Pendidikan Nasional (PMPN) ini juga disebutkan bahwa: Guru harus menguasai empat kompetensi utama, yaitu pedagogis, kepribadian, sosial, dan profesional. Keempat kompetensi ini terintegrasi dalam kinerja guru. 2 Dari hasil wawancara yang peneliti lakukan dengan gur...
CITATION STYLE
PELANGI, H. (2018). KOMPETENSI GURU DALAM MENGELOLA PEMBELAJARAN AL-QUR’AN HADIST DI MAS SYEKH AHMAD BASYIR PARSARIRAN BATANG TORU. Al-Muaddib : Jurnal Ilmu-Ilmu Sosial & Keislaman, 2(2). https://doi.org/10.31604/muaddib.v2i2.270
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.