Screening Kesehatan Mata Anak pada Komunitas Kusta dalam Era Pandemi Covid-19

  • Irawati Y
  • Barliana J
  • Zakiyah H
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
108Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Indonesia masih merupakan negara endemis kusta terbanyak ketiga didunia. Tim KATAMATAKU telah melakukan program kesehatan pada penderita kusta dan komunitasnya selama tiga tahun terakhir. Sebagai generasi penerus bangsa, kesehatan mata anak di lingkungan tersebut perlu diperhatikan. Deteksi gangguan mata anak dan tatalaksananya harus sedini mungkin dilakukan. Pandemi Covid-19 di Indonesia berdampak pada banyak aspek. Pembelajaran dengan system daring/online membuat anak menatap layar digital lebih lama sedangkan kegiatan diluar rumah dibatasi, hal ini meningkatkan gangguan penglihatan. Pemeriksaan kesehatan mata anak di Indonesia masih jarang dilakukan secara rutin. Tujuan dari pengabdian masyarakat ini adalah untuk mendeteksi gangguan mata pada anak di lingkungan sosio-ekonomi rendah, komunitas kusta, Tangerang saat pandemi covid 19. Metode pelaksanaan kegiatan dengan penelusuran riwayat kesehatan, pemeriksaan ketajaman visual dengan chart dan autorefraktometri, segmen anterior, dan segmen posterior. Pemeriksaan dilaksanakan 12-13 Desember 2020 melibatkan total 103 anak dengan median usia 11 (4 - 18) tahun. Rasio laki-laki dan perempuan adalah 1: 1,2. Mayoritas anak yang terpapar digital screen time lebih dari 2 jam perhari sebesar (80/103, 77.7%) dengan (11/103, 10.7%) anak mengalami gangguan refraksi.  Waktu menatap layar gadget yang lama, seringnya melihat dalam jarak dekat dan kegiatan diluar ruangan yang kurang, dapat berpotensi meningkatkan progresivitas gangguan refraksi. Meskipun dengan banyak keterbatasan karena pandemi, screening kesehatan mata anak tetap perlu dilakukan dengan melakukan modifikasi kegiatan sesuai protokol kesehatan. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan pemahaman anak dan orang tua terkait pentingnya pemeriksaan mata pada anak secara rutin sejak dini dan dapat menjadi contoh pelaksanaan skrining kesehatan di masa pandemi. Kata kunci: COVID-19, daring, digital screen time, tajam penglihatan

Cite

CITATION STYLE

APA

Irawati, Y., Barliana, J. D., Zakiyah, H., Daniel, H., & Susiyanti, M. (2022). Screening Kesehatan Mata Anak pada Komunitas Kusta dalam Era Pandemi Covid-19. Media Karya Kesehatan, 5(1). https://doi.org/10.24198/mkk.v5i1.33560

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free