Latar Belakang : Komunikasi interprofesi merupakan elemen penting dalam pemberian pelayanan kesehatan kepada pasien. Kegagalan dalam komunikasi antar petugas kesehatan dapat mengakibatkan adverse event yang terjadi di rumah sakit. Tujuan penelitian : Mengetahui efektivitas komunikasi interprofesional untuk meningkatkan keselamatan pasien. Metode & Sumber data : Metode yang digunakan yaitu systematic review. Sumber data yang didapat berasal dari jurnal Ebsco, PubMed, dan Google Scholar. Kriteria inklusi & eksklusiĀ : Jurnal terkait bentuk pengembangn komunikasi interprofesi, jurnal berbahasa Inggris, tahun publikasi antara 2011-2016, jurnal pdf full text. Hasil : Dari empat artikel jurnal yang diriview didapatkan hasil bahwa komunikasi interprofesi efektiv untuk meningkatkan keselamatan pasien di rumah sakit. Kesimpulan : Komunikasi Interprofesional efektif untuk meningkatkan keselamatan pasien dan menurunkan angka insiden keselataman pasien di rumah sakit.
CITATION STYLE
Nur, H. A., & Santoso, A. (2018). Komunikasi Interprofesional Dalam Peningkatan Keselamatan Pasien: Systematic Review. Jurnal Kepemimpinan Dan Manajemen Keperawatan, 1(1), 28. https://doi.org/10.32584/jkmk.v1i1.77
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.