Penelitian pengembangan ini bertujuan 1) mendiskripsikan validitas pengembangan media E-Book cerita fiksi, 2) mendeskripsikan kepraktisan media E-Book cerita fiksi ditinjau materi dan penyajian materi, 3) dan mendeskripsikan keefektifan media E-Book cerita fiksi untuk meningkatkan keterampilan menulis cerita fiksi siswa kelas VI SD . Metode yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan penelitian R&D model ADDIE dengan menggunakan 5 tahap yaitu analysis, design, development, implementation, evaluation. Validitas diperoleh dari hasil validasi oleh ahli media dengan validitas media sebesar 92% dan 89%, materi , dan ahli bahasa yang dianalisis menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Hasil analisis menunjukkan bahwa E-Book cerita fiksi yang dikembangkan telah layak dari penilaian yang dilakukan pada ahli media sebesar 92% dan 89%, materi 91% dan 93% dan ahli Bahasa dengan menunjukkan hasil sebesar 92%, 89%, dan 92% yang termasuk pada kategori “sangat valid” ahli. Sementara itu pada pengujian keefektifan media e-book media E-Book cerita fiksi dengan menggunakan uji-t pada kelompok kecil diperoleh bahwa nilai sig (2-tailed) sebesar 0,000 mendapatkan nilai tersebut kurang dari 0,05 sedangkan pada uji kelompok besar juga diperoleh bahwa nilai sig (2-tailed) sebesar 0,000 sehingga dapat disimpulkan bahwa media e-book ini telah layak dan efektif dalam meningkatkan keterampilan menulis cerita fiksi siswa kelas VI sekolah dasar.
CITATION STYLE
Liyawindari, A. E., Sukartiningsih, W., & Suparti, S. (2023). Pengembangan Media E-Book Cerita Fiksi Untuk Meningkatkan Keterampilan Menulis Siswa Kelas VI Sekolah Dasar. Jurnal Teknologi Pendidikan : Jurnal Penelitian Dan Pengembangan Pembelajaran, 8(2), 500. https://doi.org/10.33394/jtp.v8i2.7714
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.