Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui implementasi model penilaian berbasis digital Automated Short Essay Scoring ASES untuk meningkatkan hasil belajar mahasiswa pada mata kuliah Assesmen dan Evaluasi Pembelajaran PPKn. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dan dilakukan di 3 siklus. Setiap siklus terdiri dari langkah-langkah perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Satu set data terdiri dari asesmen hasil belajar mahasiswa dan tanggapan angket diperoleh dari penelitian tindakan. Proses pembelajaran dilakukan pada mahasiswa semester V (lima) Prodi PPKn FKIP Universitas Islam Sumatera Utara yang terdiri dari 11 mahasiswa (3 laki-laki dan 8 perempuan) dan 2 kolaborator. Kesuksesan penelitian ditunjukkan dengan 90% mahasiswa mencapai ketercapaian pembelajaran mata kuliah Assesmen dan Evaluasi Pembelajaran PPKn . Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode dokumentasi dengan angket, observasi, dan tes. Data dianalisis secara kuantitatif dan kualitatif. Hasilnya menunjukkan bahwa semua ketercapaian pembelajaran mata kuliah Assesmen dan Evaluasi Pembelajaran PPKn yang dinilai berada pada kategori tinggi.
CITATION STYLE
Susilawati, E., & Khaira, I. (2023). IMPLEMENTASI MODEL PENILAIAN BERBASIS DIGITAL AUTOMATED SHORT ESSAY SCORING (ASES) UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MAHASISWA. Journal of Education Technology and Civic Literacy (JET CIVIL), 3(2), 43–48. https://doi.org/10.30743/jetcivil.v3i2.6975
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.