Banjir yang melanda Kalimantan Selatan di bulan Januari menyebabkan banyaknya korban jiwa dan rusaknya sarana prasarana terutama di Kabupaten Banjar yang rusak parah. Penanggulangan banjir dilaksanakan secara bertahap dari dari pencegahan sebelum banjir, penanganan saat banjir, dan pemulihan saat banjit. Tahapan tersebut berada dalam suatu siklus kegiatan penanggulangan banjir yang berkesinambungan. Solusi yang dapat dilakukan adalah tidak hanya mengharapkan dari pemerintah saja, tetapi partisipasi dari masyarakat dan stakeholder yang harus saling bersinergi untuk mencegah datangnya banjir seperti tahun ini. Sasaran dalam kegiatan ini yaitu warga di Martapura Kabupaten Banjar dengan memberikan paket sembako dan penyuluhan pencegahan covid-19 yang sekarang masih melanda Indonesia.
CITATION STYLE
Jamilah, J., Priono, M., Jumriadi, J., Aisyah, St., & Amani, M. (2021). Peduli Bencana Banjir dan Sosialisasi Pencegahan Penularan Covid 19 kepada Masyarakat Terdampak Banjir di Desa Antasan Sutun Kecamatan Martapura Barat Kabupaten Banjar. Bima Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat, 1(2), 7–13. https://doi.org/10.53299/bajpm.v1i2.46
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.