Tujuan penelitian untuk meningkatkan hasil belajar dan kreatifitas anak dalam pengembangan kognitif melalui metode Kooperatif Think Pair Share pada anak TK Alhidayah Ngadirejo Kec. Kepanjenkidul. Hasil penelitian menunjukkan ada peningkatan hasil belajar anak yang berupa pemahaman konsep bilangan menjadi 86,6 % pada siklus II. Kreatifitas anak dalam aspek ketrampilan bertanya, bekerjasama, ketepatan menjawab dan tanggung jawab menjadi 100 % pada siklus II, Berdasar hasil penelitian tersebut dapat disimpulkan bahwa pembelajaran kooperatif Think Pair Share dapat meningkatkan hasil belajar dan kreatifitas anak. Hasil penelitian ini memiliki harapan agar guru menerapkan pembelajaran kooperatif dalam mengajarkan bidang pengembangan di Taman Kanak-Kanak.
CITATION STYLE
Kemari, K. (2017). Penerapan Metode Think Pair Share untuk Meningkatkan Hasil Belajar dan Pengembangan Kreatifitas Koginitif Anak. Briliant: Jurnal Riset Dan Konseptual, 2(3), 344. https://doi.org/10.28926/briliant.v2i3.78
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.