Sekolah Menengah Kejuruan (SMK), adalah sekolah yang mencetak dengan keahlian khusus dimana lulusan Sekolah Menegah Kejuruan (SMK) diharapkan dapat langsung bekerja di dunia usaha dan dunia industri. atau dengan keterampilan kewirausahaan. Sehingga dibutuhkan strategi kerja sama antara sekolah dengan dunia usaha dan dunia industri dari sekolah untuk mewujudkan hal tersebut. SMK Negeri 3 Madiun melakukan strategi kerjasama dengan dunia usaha dan dunia industri untuk mewujudkan hal tersebut.Dari strategi sekolah dalam meningkatkan peluang kerja lulusan, diharapkan dapat memaksimalkan keterserapan yang ada dilingkungan SMK Negeri 3 Madiun. Terdapat 54% lulusan yang terserap, diharapkan dengan memaksimalkan strategi dan keterampilan sekolah menjadikan keterserapan menjadi 80%. Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan faktor Internal Faktor External dan Strategi kepala sekolah dalam meningkatkan pelung kerja lulusan SMK Negeri 3 Madiun di dunia usaha dan dunia industri.Penelitan ini termasuk penelitian kualitatif deskriftif dengan pendekatan studi kasus di SMK Negeri 3 Madiun. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara yang mendalam dan dokumentasi. Teknik analisis dengan model interaktif yang dilakukan dengan empat tahapan yaitu: pengumpulan data, display data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menghasilkan temuan: (1) faktor Internal kekuatan yang dimiliki SMK Negeri 3 Madiun adalah motivasi guru terhadap siswa, pengajaran guru bervariasi, fasilitas, minat belajar yang sangat tinggi, hubungan kerjasam 85 perusahan. Kelemahan yang dimiliki SMK Negeri 3 Madiun adalah ruang kelas belum mencukupi (2) Faktor External peluang yang dimiliki SMK Negeri 3 Madiun adalah SMK yang dan ancaman lulusan SMK Negeri 3 Madiun. (3) Strategi kerja sama kepala sekolah dalam meningkatkan peluang kerja lulusan SMK Negeri 3 Madiun di dunia usaha dan dunia industri meliputi strategi strengths opportunities, weaknesses opportunities, strengths threats dan weaknesses threats
CITATION STYLE
Santoso, R., & Basuki. (2022). Strategi Sekolah dalam Meningkatkan Peluang Kerja Lulusan di Dunia Usaha dan Dunia Industri. Excelencia: Journal of Islamic Education & Management, 2(02), 1–16. https://doi.org/10.21154/excelencia.v2i02.1215
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.