Pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan guru-guru SD di Lombok Barat dalam menyelesaikan soal-soal Ujian Nasional (UN) mata pelajaran matematika dengan metode Creative Problem Solving (CPS). Metode CPS adalah sebuah pendekatan masalah dengan cara yang tidak biasa untuk menghasilkan solusi melalui tindakan yang efektif. Peserta pengabdian adalah perwakilan guru-guru SD di kecamatan Gunung Sari, Lombok Barat sebanyak 20 orang. Hasil kegiatan pengabdian ini mampu meningkatkan kemampuan guru-guru SD di Gunung Sari, Lombok Barat tentang metode CPS dalam menyelesaikan soal-soal UN, khususnya mata pelajaran matematika.
CITATION STYLE
Hayati, L., Junaidi, J., Kurniati, N., & Hikmah, N. (2019). PELATIHAN PEMANFAATAN METODE CREATIVE PROBLEM SOLVING (CPS) DALAM MENYELESAIKAN SOAL-SOAL UJIAN NASIONAL (UN) MATEMATIKA BAGI GURU-GURU SD DI LOMBOK BARAT. Jurnal Pendidikan Dan Pengabdian Masyarakat, 2(4). https://doi.org/10.29303/jppm.v2i4.1480
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.