FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU PENGGUNAAN ALAT PELINDUNG DIRI PADA PEKERJA PT. PELABUHAN INDONESIA (PERSERO) REGIONAL 4 CABANG KENDARI TAHUN 2021

  • Ferisya A
  • Sabilu Y
  • Pratiwi A
N/ACitations
Citations of this article
16Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Abstrak Pekerja dalam melakukan pekerjaannya, terdapat risiko kecelakaan kerja sehingga diperlukan penerapan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3) yang baik dan benar yang mana salah satunya dilakukan dengan menerapakan perilaku penggunaan APD. Perilaku penggunaan APD merupakan alternatif bagi pekerja untuk menghindari bahaya di tempat kerja serta menghindari terjadinya kecelakaan kerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi perilaku penggunaan APD pada pekerja PT. Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 Cabang Kendari dan jenis penelitian yang digunakan adalah analitik observasional dengan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pekerja lapangan PT. Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 Cabang Kendari yang berjumlah 48 pekerja. Adapun pemilihan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik total sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner kemudian dianalisis dengan uji chi-square. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada hubungan antara sikap (p-value = 0,000), pengawasan (p-value = 0,011) dengan perilaku penggunaan APD dan tidak ada hubungan antara tingkat pendidikan (p-value = 0,732), ketersediaan APD (p-value = 0,342), pelatihan (p-value = 0,784) dengan perilaku penggunaan APD. Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat hubungan antara sikap dan pengawasan dengan perilaku penggunaan APD serta tidak terdapat hubungan antara tingkat pendidikan, ketersediaan APD dan pelatihan perilaku penggunaan APD pada pekerja PT. Pelabuhan Indonesia (Persero) Regional 4 Cabang Kendari tahun 2021. Kata kunci: APD, Pelatihan, Pengawasan, Perilaku, Sikap

Cite

CITATION STYLE

APA

Ferisya, A., Sabilu, Y., & Pratiwi, A. D. (2023). FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU PENGGUNAAN ALAT PELINDUNG DIRI PADA PEKERJA PT. PELABUHAN INDONESIA (PERSERO) REGIONAL 4 CABANG KENDARI TAHUN 2021. Jurnal Kesehatan Dan Keselamatan Kerja Universitas Halu Oleo, 4(2). https://doi.org/10.37887/jk3-uho.v4i2.43133

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free