Tujuan penelitian ini menghasilkan bahan bacaan berupa “Pengembangan Model Buku Pengayaan Berbasis Cerita Rakyat Lampung”. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan menurut Borg and Gall dengan mengadaptasi lima langkah penelitian. Instrumen, survei, angket, dan wawancara merupakan teknik pengumpulan data lapangan. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas empat SD pada tiga sekolah di Kota Bandarlampung sebanyak 70 siswa dengan teknik random sampling. Hasil penelitian ini berupa buku pengayaan yang dapat digunakan untuk pembelajaran di kelas dan pemerkaya bahan bacaan literasi. Buku pengayaan ini memiliki kekhasan, yaitu berupa buku guru dan buku siswa yang dilengkapi dengan kebutuhan mereka. Tiga orang pakar memberikan penilaian rata-rata 88 persen sehingga dinyatakan sangat layak dipergunakan baik siswa maupun guru.
CITATION STYLE
Anggraini, D. (2020). Pengembangan Model Buku Pengayaan Berbasis Cerita Rakyat Lampung. MABASAN, 14(1), 129–142. https://doi.org/10.26499/mab.v14i1.388
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.