Penelitian bertujuan menyelidiki dampak dari work life balance dan gaya kepemimpinan terhadap kinerja karyawan di PT Sumber Graha Sejahtera (SGS) Luwu. Penelitian ini menggunakan metodologi survei kuantitatif. 150 responden dipilih secara acak untuk menjadi sampel penelitian kuantitatif ini. Dengan menggunakan skala Likert dengan rentang 1 sampai 5, data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner. Analisis regresi linier berganda digunakan untuk menguji penelitian ini dengan menggunakan SPSS 25. Berdasarkan temuan penelitian, dapat disimpulkan bahwa work life balance dan gaya kepemimpinan secara positif dan signifikan mempengaruhi kinerja karyawan, kedua variabel tersebut berdampak positif dan subtansial terhadap kinerja karyawan secara bersamaan dibuktikan dengan nilai uji F sebesar 55,680 dan nilai signifikan sebesar 0,000. Sehingga jika work life balance dan gaya kepemimpinan ditingkatkan, maka kinerja karyawan PT Sumber Graha Sejahtera (SGS) Luwu akan meningkat sebesar 43,1%.
CITATION STYLE
Arfandi, A., & Kasran, M. (2023). Pengaruh Work Life Balance dan Gaya Kepemimpinan terhadap Kinerja Karyawan pada PT. Sumber Graha Sejahtera (SGS) Luwu. Jesya, 6(2), 1861–1872. https://doi.org/10.36778/jesya.v6i2.1192
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.