Peranan sistem informasi pada zaman modern ini mengandung unsur penting bagi setiap aspek kehidupan manusia dan menjadi bagian yang tidak terpisahkan dari berbagai aspek kehidupan manusia. Kedai ORICHA merupakan salah satu kedai yang membutuhkan sistem informasi pelayanan yang mendukung dan memuaskan semua orang, karena sistem yang ada masih menggunakan manual. Perancangan Sistem Informasi Self-service atau pelayanan mandiri dibuat untuk menunjang kebutuhan tersebut. Dengan adanya perancangan sistem ini, pelanggan dapat langsung meng-input menu-menu yang akan dipesannya, data diri singkat berupa nama dan nomor telepon, serta nomor pesanan mereka secara otomatis akan muncul saat hendak memesan. Admin nantinya dapat melihat daftar pemesanan dan memperbarui status pembayarannya sebelum pesanan dibuat, dengan hal ini semua pesanan dan pembayaran dapat direkap menjadi laporan dalam periode tertentu dengan mudah dan cepat. Sistem yang dibangun adalah sistem informasi berbasis android di layar yang disediakan sehingga pelanggan bisa memilih menu masing-masing tanpa menuggu menu. Perancangan sistem informasi menggunkan php dan mysql
CITATION STYLE
Hikmah, H. N., & Yusnaeni, W. (2022). Prototype Method Pada Sistem Informasi Self-Service (Si-Sese) Di Kedai Oricha. Simpatik: Jurnal Sistem Informasi Dan Informatika, 2(2), 119–125. https://doi.org/10.31294/simpatik.v2i2.1787
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.