Tujuan publikasi artikel ini adalah mempresentasikan rancang bangun prototype of selection belt conveyor. Requirement specification yang menjadi dasar perancangan adalah sebuah conveyor yang dilengkapi dengan perangkat pendeteksi tinggi benda dan penyeleksi berdasarkan tinggi objek. Penelitian ini dilakukan dengan tahapan desain sketsa menggunakan software SketchUp, perencanaan skema pengkabelan dengan bantuan software Fritzing, perancangan kode program mikrokontroler Arduino, perakitan belt conveyor dan ujicoba fungsional. Hasil ujicoba yang dilakukan dengan tiga kali repetisi memperlihatkan bahwa prototipe mampu operasional sebagaimana requirement specification yang diharapkan. Prototipe mampu mendeteksi objek benda yang bergerak melewati sensor ultrasonic, kemudian tangan motor servo mampu melakukan seleksi terhadap objek yang tingginya bersesuaian. Tiga box keranjang output berisi tiga objek hasil seleksi yang sama tingginya.
CITATION STYLE
Wahyudi, A. T., & Wicaksana, B. I. A. (2019). Sensor Ultrasonic dan Servo Motor untuk Selection Belt Conveyor Prototype Berbasis Arduino. Tekinfo: Jurnal Ilmiah Teknik Industri Dan Informasi, 8(1). https://doi.org/10.31001/tekinfo.v8i1.735
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.