Atribut Produk yang Dipertimbangkan dalam Pembelian Olahan Sagu di Kota Palopo

  • Hasbi A
  • Sari H
N/ACitations
Citations of this article
20Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah ditemukannya informasi ilmiah mengenai keputusan pembelian produk olah sagu dengan memperhatikan beberapa atribut yang melekat pada produk olahan sagu tersebut. Dalam penelitian ini digunakan metode penelitian survei, yaitu penelitian yang mengambil sampel dari suatu populasi dengan kuesioner yang digunakan sebagai alat bantu dalam  pengumpulkan data. Penelitian ini dilaksanakan di Kota Palopo. Pengambilan sampel dilakukan di tiga tempat merupakan daerah pemasaran produk olahan sagu yang dinilai cukup menjangkau responden, yaitu Pusat Oleh oleh, Pusat Niaga Palopo dan Toko Baru. Data hasil penelitian diolah dengan menggunakan analisis multiatribut Fishbein Untuk mengetahui atribut apakah yang dominan dipertimbangkan konsumen dalam keputusan pembelian olahan sagu di kota Palopo. Hasil penelitian ini atribut yang paling dipertimbangkan dalam pembelian olahan sagu di Kota Palopo yaitu pertimbangan utama sampai terakhir oleh konsumen pada saat membeli produk olahan sagu adalah dimulai dari faktor harga, kedua faktor merek, ketiga faktor rasa, Ketiga kemudahan memperoleh, keempat tempat dan faktor kemasan menjadi faktor terakhir dalam penelitian ini.

Cite

CITATION STYLE

APA

Hasbi, A. R., & Sari, H. (2020). Atribut Produk yang Dipertimbangkan dalam Pembelian Olahan Sagu di Kota Palopo. Jurnal Ilmu Pangan Dan Hasil Pertanian, 4(1), 7–14. https://doi.org/10.26877/jiphp.v4i1.4946

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free