Pengaruh Lingkungan Keluarga terhadap Kesulitan Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Ekonomi di Sekolah MAN 4 Pekanbaru Kecamatan Rumbai Kota Pekanbaru

  • Juliati M
  • Salmiah S
  • Novita Y
N/ACitations
Citations of this article
48Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh lingkungan keluarga terhadap kesulitan belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi di Madrasah Aliyah Negeri 4 Pekanbaru Kecamatan Rumbai Kota Pekanbaru. Penelitian ini dilatar belakangi oleh Masih ada siswa yang kurang mendapatkan perhatian dari orang tua, Masih ada siswa nilai pelajaran ekonomi belum mencapai KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal), dan masih ada siswa yang belum optimal dalam mengerjakan tugas yang diberikan guru. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas X dan XI dengan jumlah 100 orang siswa, sedangkan objek penelitian ini adalah pengaruh lingkungan keluarga terhadap kesulitan belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi di Madrasah Aliyah Negeri 4 Pekanbaru Kecamatan Rumbai Kota Pekanbaru. Teknik pengumpulan data yang penulis gunakan adalah angket dan dokumentasi. Teknik analisis data yang penulis gunakan adalah analisis data kuantitatif. Berdasarkan hasil penelitian terbukti bahwa terdapat pengaruh antara lingkungan keluarga terhadap kesulitan belajar siswa pada mata pelajaran ekonomi di Madrasah Aliyah Negeri 4 Pekanbaru Kecamatan Rumbai Kota Pekanbaru. Berdasarkan hasil perhitungan diperoleh koefesien nilai R square = 0,533 = 53,3%, ini berarti variabel lingkungan keluarga mempengaruhi variabel kesulitan belajar siswa sebesar 53,3% dan sisanya sebesar 46,7% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini.

Cite

CITATION STYLE

APA

Juliati, M., Salmiah, S., & Novita, Y. (2022). Pengaruh Lingkungan Keluarga terhadap Kesulitan Belajar Siswa pada Mata Pelajaran Ekonomi di Sekolah MAN 4 Pekanbaru Kecamatan Rumbai Kota Pekanbaru. Eklektik : Jurnal Pendidikan Ekonomi Dan Kewirausahaan, 5(1), 75. https://doi.org/10.24014/ekl.v5i1.18025

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free