Faktor Penerimaan Pengguna Go-Pay Menggunakan Model UTAUT 2

  • Setyadi H
  • Shabrina S
  • Widagdo P
N/ACitations
Citations of this article
36Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

E-wallet adalah salah satu contoh bentuk finance technology berbasis server yang dalam penggunaannya membutuhkan smartphone dan jaringan internet. Terdapat beberapa platform penyedia e-wallet  di Indonesia, diantaranya adalah Go-pay. Salah satu faktor penentu keberhasilan sebuah sistem adalah dari sisi penerimaan pengguna. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui faktor apa saja yang memengaruhi penerimaan pengguna Go-pay dengan menggunakan model UTAUT 2 dan penambahan variabel perceived security. Responden pada penelitian ini adalah pengguna Go-pay di Kota Samarinda. Pengolahan data dilakukan menggunakan aplikasi SmartPLS versi 4.0.8.  Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel yang memengaruhi penerimaan pengguna Go-pay di Kota Samarinda adalah variabel performance expectancy, variabel perceived security, dan variabel habit. Variabel moderasi gender memengaruhi variabel facilitating conditions dan variabel habit terhadap penerimaan pengguna, sedangkan variabel moderasi age tidak memengaruhi penerimaan pengguna. Hasil dari penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan evaluasi bagi penyedia layanan agar dapat meningkatkan layanan yang diberikan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Setyadi, H., Shabrina, S., & Widagdo, P. P. (2023). Faktor Penerimaan Pengguna Go-Pay Menggunakan Model UTAUT 2. JITSI : Jurnal Ilmiah Teknologi Sistem Informasi, 4(2), 40–48. https://doi.org/10.30630/jitsi.4.2.127

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free