Perkembangan teknologi informasi khususnya internet tentu disambut baik dengan semua kalangan, salah satunya bahkan telah merambah kedunia industri sejak beberapa tahun terakhir. Sehingga hal ini menciptakan persaingan yang kompetitif diantara setiap lembaga industri. Umumnya kejadian yang sering terjadi pada industri adalah keterbatasan penilaian data yang di mulai dari pengolahan data untuk proses sistem pendukung keputusan. Penyeleksian atau penerimaan produk baru perlu ditentukan secara cepat dan tepat. Untuk menunjang efektivitas, produktivitas dan efisiensi dalam menyelesaikan masalah manajemen di PT. Indoroti Prima Cemerlang disusun suatu sistem pengelolaan data terkomputerisasi. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem pendukung keputusan kelayakan guna meningkatkan produk roti dengan menerapkan metode simple additive weighting (SAW), sehingga dapat mengelola pelaksanaan penilaian kelayakan produk yaitu pendaftaran, seleksi dan pengumuman. Perancangan sistem pendukung keputusan kelayakan ini menggunakan pendekatan berorientasi objek yaitu dengan menggunakan Unified Modelling Language (use case diagram, activity diagram, class diagram, dan sequence diagram). Hasil dari penelitian ini adalah menghasilkan sebuah aplikasi sistem pendukung keputusan kelayakan produk roti yang dapat membantu perusahaan melakukan pemilihan produk roti sesuai dengan kelayakan berdasarkan kriteria yang telah ditentukan. Kata Kunci : Sistem Pendukung Keputusan, Kelayakan Produk, Roti, Metode SAW, Berbasis Java
CITATION STYLE
Purwanto, R., Nilma, N., & Arif, S. M. (2021). Sistem Pendukung Keputusan Kelayakan Produksi Roti Dengan Metode Simple Additive Weighting (SAW). JRKT (Jurnal Rekayasa Komputasi Terapan), 1(04). https://doi.org/10.30998/jrkt.v1i04.6159
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.