Analisis Pengaruh Good Corporate Governance Terhadap Kepuasan Pasien di RSU Royal Prima Medan

  • Rizki A
  • Ginting C
  • Nasution A
N/ACitations
Citations of this article
70Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Latar Belakang: Penerapan GCG dalam bisnis organisasi merupakan kunci keberhasilan organisasi dan memungkinkan untuk menghasilkan keuntungan jangka panjang dan memberikan layanan yang berkualitas. Di Indonesia, banyak masalah dengan penerapan GCG yang buruk dalam operasi organisasi di masa lalu. Pengaplikasian GCG semakin penting karena tentunya akan meningkatkan meningkatkan mutu pelayanan kesehatan dari organisasi kesehatan. Tujuan: Untuk menganalisa pengaruh kewajaran (fairness) terhadap kepuasan pasien di ruang rawat inap RSU Royal Prima Medan dan Untuk menganalisa pengaruh transparansi (disclosure and transparency) terhadap tingkat kepuasan pasien di ruang rawat inap RSU Royal Prima Medan Metode: Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan rancangan cross sectional survey. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Populasi pada penelitian ini seluruh pasien di rawat inap RSU Royal Prima Medan pada saat penelitian. Hasil: Penelitian ini menunjukan bahwa ada pengaruh kewajaran (fairness) terhadap kepuasan pasien di ruang rawat inap RSU Royal Prima Medan, Ada pengaruh transparansi (disclosure and transparency) terhadap tingkat kepuasan pasien di ruang rawat inap RSU Royal Prima Medan. Ada pengaruh akuntabilitas (accountability) terhadap tingkat kepuasan pasien di ruang rawat inap RSU Royal Prima Medan. Ada pengaruh responsibilitas (responsibility) terhadap tingkat kepuasan pasien di ruang rawat inap RSU Royal Prima Medan. Variabel yang dominan berpengaruh terhadap kepuasan pasien di RSU Royal Prima Medan adalah variabel kewajaran (fairness). Kesimpulan: Dalam analisis penelitian ini terdapat pengaruh Good Corporate Governance terhadap kepuasan pasien di RSU Royal Prima Medan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Rizki, A. A., Ginting, C. N., & Nasution, A. N. (2023). Analisis Pengaruh Good Corporate Governance Terhadap Kepuasan Pasien di RSU Royal Prima Medan. Jurnal Sosial Dan Sains, 3(8), 795–814. https://doi.org/10.59188/jurnalsosains.v3i8.991

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free