ANALISIS KEDISIPLINAN PESERTA DIDIK DI MTS NEGERI 3 PATI

  • Sundari A
  • Utomo S
  • Aditya E
N/ACitations
Citations of this article
7Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian bertujuan untuk 1)Untuk mengetahui tingkat kedisiplinan peserta didik di MTs Negeri 3 Pati. 2)Untuk mengetahui peran guru BK dan guru piket dalam menegakkan tata tertib dalam upaya meningkatkan kedisiplinan  peserta didik di MTs Negeri 3 Pati.3)Untuk mengetahui faktor  pendorong dan penghambat upaya meningkatkan kedisiplinan  peserta didik di MTs Negeri 3 Pati. Hasil penelitian: tingkat kedisiplinan peserta didik di MTs Negeri 3 Pati. 1) kategori baik saat datang ke sekolah, pulang sekolah dan mengikuti pembelajaran di kelas. 2) kedisiplinan berseragam ada pada kondisi  baik, 3) kedisiplinan berpenampilan pada kondisi cukup baik. Peran Guru BK dan guru piket dalam menegakkan tata tertib sebagai berikut:1 1)  memberikan peringatan dan fasilitator, 2) memberikan pembinaan dan motivator, 3) melakukan pengawasan, 4) memberikan hukuman edukatif 5) memanggil orang tua  ke madrasah. Faktor pendorong dan penghambat dalam upaya meningkatkan kedisiplinan peserta didik di MTs Negeri 3 Pati antara lain 1) faktor kesadaran semua warga sekolah, 2) faktor minat dan motivasi, 3) keteladanan kepala sekolah dan guru. Kemudian faktor penghambatnya adalah 1) rendahnya kesadaran sebagian siswa, 2) pengaruh negatif lingkungan dan pergaulan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Sundari, A., Utomo, S., & Aditya, E. (2022). ANALISIS KEDISIPLINAN PESERTA DIDIK DI MTS NEGERI 3 PATI. Jurnal Guru Kita PGSD, 6(4), 531. https://doi.org/10.24114/jgk.v6i4.39009

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free