Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk berupa perangkat pembelajaran berbasis pendekatan kontekstual untuk siswa SMA dan mendeskripsikan respon siswa dalam pembelajaran yang berbasis kontekstual. Penelitian ini adalah penelitian pengembangan. Lokasi penelitian ini dilaksanakan di SMA Seminari St. Rafael, Oepoi, Kupang. Desain Penelitian ini adalah research and development. Penelitian ini berfokus pada pengembangan perangkat berupa Rencana Pelaksanaan Pembelajaran, Bahan Ajar Siswa, dan Lembar Kerja Siswa berbasis pendekatan kontekstual. Perangkat pembelajaran divalidasi oleh pakar dan kemudian diujicobakan. Variabel yang diidentifikasi adalah validitas dan respon siswa terhadap perangkat yang telah dikembangkan. Capaian dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa RPP, LKS, dan BAS berkategori baik. Selain itu, respon siswa sangat positip.
CITATION STYLE
Komisia, F., Tukan, M. B., & Uron Leba, M. A. (2021). Pengembangan Perangkat Pembelajaran Berbasis Pendekatan Kontekstual Untuk Siswa SMA. Indonesian Journal of Educational Science (IJES), 3(2), 98–104. https://doi.org/10.31605/ijes.v3i2.933
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.