Analisis Reduplikasi dalam Cerpen Kejetit Karya Putu Wijaya

  • Prasetya K
  • Wuquinnajah Q
N/ACitations
Citations of this article
98Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Proses reduplikasi banyak ditemukan dalam karya sastra cerpen. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji bentuk dan makna kata ulang yang terdapat pada cerpen Kejetit karya Putu Wijaya, seorang sastrawan yang dikenal serba bisa. Jenis penelitian yang digunakan dalam meneliti cerpen ini yaitu menggunakan penelitian kualitatif yang bersifat deskrptif.  Penelitian ini bersifat deskriptif. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan bentuk reduplikasi pada  cerpen Kejetit karya Putu Wijaya. Data dikumpulkan menggunakan teknik simak, yang kemudian dilanjutkan dengan teknik catat, yaitu mencatat data yang diperlukan dalam penelitian dari hasil menyimak.  Berdasarkan hasil pengumpulan data, diperoleh bentuk kata ulang yang dibedakan menjadi empat, yaitu (1) pengulangan utuh atau penuh sejumlah 17 data, (2) pengulangan sebagian  sejumlah 2 data, (3) pengulangan dengan berkombinasi dengan pembubuhan afiks  sejumlah 14 data,  dan (4) pengulangan dengan perubahan fonem  sejumlah 1 data. Makna yang dihasilkan pada kata ulang dalam cerpen ini pun bermacam-macam sesuai dengan bentuk kata dasar yang diulang. Total jenis kata ulang yang berhasil ditemukan dalam cerpen Kejetit karya Putu Wijaya sebanyak 35 kata ulang.

Cite

CITATION STYLE

APA

Prasetya, K., & Wuquinnajah, Q. (2022). Analisis Reduplikasi dalam Cerpen Kejetit Karya Putu Wijaya. Jurnal Genre (Bahasa, Sastra, Dan Pembelajarannya), 4(1), 1–10. https://doi.org/10.26555/jg.v4i1.5426

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free