Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh pola asuh orang tua terhadap pembentukan karakter siswa di SMPN 11 Dumai (2) Pengaruh pembelajaran pendidikan agama islam terhadap Pembentukan karakter siswa di SMPN 11 Dumai (3) Pengaruh pola asuh orang tua dan pembelajaran pendidikan agama islam terhadap pembentukan karakter siswa di SMP Negeri 11 Dumai. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Uji coba instrument penelitian bertempat di SMPN 11 Dumai. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas delapan yang terdiri dari lima kelas yang berjumlah 122 orang. Pengumpulan data dilakukan melalui angket. Pengujian prasyarat analisis meliputi uji normalitas dan uji linearitas. Teknik analisis data yang digunakan adalah dengan teknik regresi berganda. Hasil penelitian ini adalah : (1) Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan pola asuh orang tua terhadap pembentukan karakter siswa di SMPN 11 Dumai (2) Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan pembelajaran pendidikan agama islam terhadap pembentukan karakter siswa di SMPN 11 Dumai (3) Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan pola asuh orang tua dan pembelajaran pendidikan agama islam terhadap pembentukan karakter di SMPN 11 Dumai.
CITATION STYLE
Ayu, I. (2022). PENGARUH POLA ASUH ORANG TUA DAN PEMBELAJARAN PENDIDIKAN AGAMA ISLAM TERHADAP PEMBENTUKAN KARAKTER SISWA DI SMP NEGERI 11 DUMAI TAHUN AJARAN 2020/2021. JURNAL TAFIDU, 1(1), 70–79. https://doi.org/10.57113/jtf.v1i1.184
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.