Programmable Logic Controller (PLC) merupakan perangkat pengendali yang umum digunakan pada industri, sehingga sudah menjadi suatu keharusan bagi pelajar SMK dan mahasiswa teknik elektro untuk mengetahui prinsip kerja dan cara pemrogramannya. Untuk mempelajari sistem PLC diperlukan perangkat PLC itu sendiri dan beberapa komponen pendukung yang memiliki harga yang cukup mahal. Penelitian ini mencoba untuk mendesain suatu perangkat simulator PLC yang terjangkau dengan hanya memanfaatkan Arduino Nano sebagai microprocessor dan Outseal PLC sebagai editor untuk pemrograman PLC berbasis Ladder Diagram, perangkat simulator ini berhasil dibuat pada sebuah Printed Circuit Board profesional. Walaupun sudah berhasil dibuat, namun masih terdapat beberapa kendala yang perlu diselesaikan seperti terjadinya error saat transfer program ke perangkat dari Outseal Studio
CITATION STYLE
Topan, P. A., & Indra, I. D. (2023). Desain perangkat praktikum Programmable Logic Controller (PLC) Berbasis Arduino Nano. DIELEKTRIKA, 10(2), 155–161. https://doi.org/10.29303/dielektrika.v10i2.334
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.