MENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS TEKS BERITA MENGGUNAKAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING DENGAN MEDIA FOTO BERSERI PADA SISWA KELAS VIII A3 SMP NEGERI 1 SINGARAJA TAHUN PELAJARAN 2017/2018.

  • Alawi S
N/ACitations
Citations of this article
13Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Permasalahan dalam penelitian ini adalah kemampuan menulis berita pada pelajaran Bahasa Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui meningkatan kemampuan menulis berita siswa dengan model pembelajaran problem based learning dengan bantuan  foto berseri di kelas VIII A3 SMP Negeri 1 Singaraja tahun ajaran 2017/2018. Penelitian ini dilaksanakan di SMP Negeri 1 Singaraja. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas VIII A3 SMP Negeri 1 Singaraja dengan jumlah siswa sebanyak 30 orang. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri dari dua siklus. Setiap siklus terdiri dari empat tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar observasi untuk mengetahui aktivitas belajar Bahasa Indonesia siswa dan tes untuk melihat hasil belajar Bahasa Indonesia siswa. Teknik analisis data dilakukan cara reduksi data dan penyajian data. Keterampilan menulis teks berita peserta didik kelas VIII SMP Negeri  1 Singaraja tahun ajaran 2017/2018 mengalami peningkatan setelah dilakukan pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran  Problem Based Learning  dan media foto berseri.  Hasil tes prasiklus menunjukan nilai rata-rata sebesar  78  dan pada siklus I memperoleh nilai rata-rata sebesar  82 terjadi peningkatan sebesar 45%. Pada siklus II diperoleh nilai rata-rata sebesar  85,76 terjadi peningkatan sebesar 6,67 %. Hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa penerapan model pembelajaran Problem Based Learning Dengan Bantuan Foto Berseri dapat meningkatkan kemampuan menulis berita siswa Kelas VIII A3 SMP Negeri 1 Singaraja TA 2017/2018.

Cite

CITATION STYLE

APA

Alawi, S. (2018). MENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS TEKS BERITA MENGGUNAKAN MODEL PROBLEM BASED LEARNING DENGAN MEDIA FOTO BERSERI PADA SISWA KELAS VIII A3 SMP NEGERI 1 SINGARAJA TAHUN PELAJARAN 2017/2018. Journal of Education Action Research, 2(2), 149. https://doi.org/10.23887/jear.v2i2.12184

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free