Pemanfaatan Media Gambar berbasis Pembelajaran NHT untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa SDN Banjarsari 02 Kabupaten Madiun

  • Andriani M
N/ACitations
Citations of this article
8Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pemanfaatan Media Gambar berbasis Pembelajaran NHT untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa SDN Banjarsari 02 Kabupaten Madiun. Jenis Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan prosedur penelitian menggunakan siklus yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SDN Banjarsari 02 Kabupaten Madiun yang berjumlah 17 orang pada semester II (genap) Tahun Pelajaran 2021/2022. Teknik pengambilan data menggunakan teknik observasi, dan tes prestasi belajar. Data yang diperoleh dianalisis dengan teknik analisa kualitatif dan kuantitatif. Penelitian ini dilaksanakan sebanyak dua siklus dan hasil penelitian menunjukkan bahwa Pemanfaatan Media Gambar berbasis Pembelajaran NHT dapat Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa SDN Banjarsari 02 Kabupaten Madiun, dengan indicator keberhasilan yaitu persentase ketuntasan prestasi belajar siswa yakni sebelum tindakan atau pra siklus angka ketuntasan sebesar 29,41% meningkat menjadi 47,06% pada siklus I, dan meningkat lagi menjadi 88,24% pada siklus II. Rata-rata kelas pada refleksi awal atau pra siklus sebesar 62,00 meningkat menjadi 66,47 pada siklus I, dan meningkat lagi menjadi 87,18 pada siklus II. Sehingga capaian ketuntasan sudah melebihi target yang ditetapkan atau sudah sesuai dengan harapan yaitu siswa yang mencapai KKM ? 70%. Temuan dalam penelitian ini yakni Guru memposisikan dirinya sebagai pendamping siswa, selama kegiatan pembelajaran berlangsung guru selalu bekerjasama dengan siswa secara harmonis untuk mengatasi kesulitan yang dijumpai siswa, guna meningkatkan prestasi belajar.

Cite

CITATION STYLE

APA

Andriani, M. F. (2022). Pemanfaatan Media Gambar berbasis Pembelajaran NHT untuk Meningkatkan Prestasi Belajar Siswa SDN Banjarsari 02 Kabupaten Madiun. Jurnal Literasi Digital, 2(2), 116–123. https://doi.org/10.54065/jld.2.2.2022.125

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free