Berbagai metode, media serta strategi pembelajaran perlu dikembangkan agar tercipta suasana pembelajaran yang menyenangkan khususnya di bidang matematika yang selama ini dianggap siswa sebagai pelajaran yang sulit dan membosankan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh dari implementasi Pengembangaan Media Pembelajaran Matematika Berbasis Macromediaflash Untuk Mengatasi Kesulitan Belajar siswa kelas V Sekolah Dasar. Penelitian ini dilaksanakan di kelas V SD Muhammadiyah 1 Kudus pada Tahun Pembelajaran 2022/2023. Penelitian ini menggunakan metode penelitian R&D (Research and Development). Dalam penelitian ini, peneliti mengembangkan produk atau media berupa media pembelajaran berbasis macromediaflash untuk siswa Sekolah Dasar (SD) pada materi volume bangun ruang. Melalui media pembelajaran tersebut siswa dapat belajar matematika dengan mudah dan menyenangkan sehingga kesulitan-kesulitan belajar siswa dapat teratasi. Media yang berhasil dikembangkan dalam penelitian ini telah diuji validitasnya oleh ahli media dan ahli materi dengan hasil media layak untuk digunakan. Respon pengembangan media dalam penelitian ini menunjukkan bahwa pembelajaran menggunakan media berbasis macromediaflash memiliki pengaruh yang positif dan signifikan untuk mengatasi kesulitan belajar siswa di kelas V SD Muhammadiyah 1 Kudus. Siswa merasa senang dan aktif selama kegiatan pembelajaran dengan dibuktikan nilai hasil belajar siswa bertambahÂ
CITATION STYLE
Safitri, S. L. D. A., Rohmah, D. Z., Aryani, H. I., Rahayu, S., Tino, A. H., & Hilyana, F. S. (2023). Pengembangan Media Pembelajaran Matematika Berbasis Macromediaflash untuk Mengatasi Kesulitan Belajar Siswa. Jurnal Basicedu, 7(4), 2576–2582. https://doi.org/10.31004/basicedu.v7i4.5423
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.