Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, mendeskripsikan dan menganalisis serta memberikan alternatif solusi faktor pendukung dan penghambat strategi kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di SD-LB Bina Autis Mandiri (BAM). Penelitian ini menggunakan jenis penelitian studi kasus dengan rancangan karena peneliti mencermati kasus, peristiwa dan kejadian sehari-hari pada Bina Autis Mandiri sebagai yang akan dijadikan penelitian. Hasil penelitian ini adalah strategi yang digunakan kepala sekolah dalam meningkatkan kinerja guru di SD-LB Bina Autis Mandiri Palembang yaitu melakukan seleksi ketat guru-guru melalui tes akademik dan juga pembekalan medis. Menerapkan kepemimpinan demokratis dengan menerima kritik, saran dari setiap guru-guru yang efektif bagi proses pembelajaran, memberikan pelatihan-pelatihan yang persuasif kepada guru, juga menggunakan strategi pendekatan individual bagi guru untuk dibina dan diarahkan langsung dalam upaya meningkatkan strategi guru tersebut. Kinerja guru cukup baik melalui penilaian kompetensi guru. Selain itu, kinerja guru diukur melalui hasil evaluasi dari supervisi kepala sekolah. Faktor pendukung yakni guru yang memiliki ide dan kreatifitas dalam mengelola proses pembelajaran, fasilitas sekolah dan pelatihan yang persuasif bagi guru, sikap demokratis kepala sekolah, serta pemberian reward penghargaan bagi guru. Sedangkan factorpenghambat berasal dari faktor intern guru, usia guru yang sulit memahami media teknologi, permasalahan pribadi guru yang terbawa sampai pada aktifitas belajar mengajar dan berdampak pada kurangnya konsentrasi di kelas
CITATION STYLE
Tridora, V. A., Badaruddin, K., & Amilda, A. (2021). The Strategi Kepala SD-LB dalam Meningkatkan Kinerja Guru. Studia Manageria, 3(1), 53–68. https://doi.org/10.19109/studiamanageria.v3i1.7337
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.