EFEKTIFITAS MODEL PEMBELAJARAN OPEN-ENDED TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA DITINJAU DARI KREATIVITAS SISWA

  • Sholikhah Z
  • Kartana T
  • Utami W
N/ACitations
Citations of this article
265Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui: (1)Ada tidaknya perbedaan antara prestasi belajar siswa yang diajar dengan model pembelajaran open-ended dan prestasi belajar siswa yang diajar dengan model pembelajaran discovery learning, (2)Prestasi belajar matematika siswa manakah yang paling efektif antara siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran open-ended dengan siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran discovery learning pada siswa yang memiliki kreativitas rendah, (3)Prestasi belajar matematika siswa manakah yang paling efektif antara siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran open-ended dengan siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran discovery learning pada siswa yang memiliki kreativitas tinggi. Populasi penelitian sebanyak 303 siswa. Instrumen penelitian berupa angket kreativitas belajar matematika dan tes prestasi belajar matematika. Teknik analisis data menggunakan uji t dua pihak, uji t satu pihak. Hasil penelitian:(1) terdapat perbedaan prestasi belajar matematika siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran open-ended dengan siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran discovery learning, (2)prestasi belajar matematika siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran open-ended lebih efektif daripada siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran discovery learning ditinjau dari kreativitas rendah, (3)prestasi belajar matematika siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran open-ended lebih efektif atau sama dengan siswa yang diajar menggunakan model pembelajaran discovery learning ditinjau dari kreativitas tinggi.

Cite

CITATION STYLE

APA

Sholikhah, Z., Kartana, T. J., & Utami, W. B. (2018). EFEKTIFITAS MODEL PEMBELAJARAN OPEN-ENDED TERHADAP PRESTASI BELAJAR MATEMATIKA DITINJAU DARI KREATIVITAS SISWA. JES-MAT (Jurnal Edukasi Dan Sains Matematika), 4(1), 35. https://doi.org/10.25134/jes-mat.v4i1.908

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free