Resiliensi pada Wanita Jawa yang Berulangkali Diselingkuhi Suami

  • Mustika Putri I
  • Aulia P
N/ACitations
Citations of this article
64Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Perselingkuhan yang dilakukan suami menjadi sumber stress bagi seorang istri. Beberapa wanita memutuskan untuk bertahan dalam pernikahannya setelah suaminya melakukan perselingkuhan. Bertahan dalam pernikahan yang sudah mengalami perselingkuhan dapat menimbulkan emosi negatif serta reaksi distress. Wanita yang mampu bangkit dari emosi negatif menunjukkkan kemampuan resiliensi. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan resiliensi pada wanita jawa yang berulangkali diselingkuhi suami. Penelitian ini dilakukan kepada 2 orang subjek yang merupakan wanita Jawa dengan menggunakan metode penelitian kualitatif melalui teknik wawancara dan observasi. Data yang ditemukan dalam penelitian ini dianalisis dengan menggunakan teknik analisis tematik melalui koding terhadap transkrip wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kedua subjek memberikan gambaran resiliensi setelah diselingkuhi suaminya sehingga kedua subjek mampu bertahan dalam pernikahannya. Resiliensi yang terbentuk pada kedua subjek dalam penelitian ini dipengaruhi oleh faktor keuangan dan faktor cinta.

Cite

CITATION STYLE

APA

Mustika Putri, I., & Aulia, P. (2021). Resiliensi pada Wanita Jawa yang Berulangkali Diselingkuhi Suami. Ranah Research : Journal of Multidisciplinary Research and Development, 3(2), 67–73. https://doi.org/10.38035/rrj.v3i2.376

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free