Daya Repelan Lotion Minyak Ketapang pada Berbagai Variasi Konsentrasi Atsiri Kulit Jeruk Purut

  • Handayani S
  • Gunawan E
  • Suhendra D
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
14Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Telah dilakukan penelitian lotion minyak ketapang dengan zat aktif tambahan minyak atsiri dari kulit jeruk purut sebagai anti nyamuk. Losion anti nyamuk yang tersedia di pasaran saat ini menggunakan bahan kimia sebagai bahan utama yang dapat menyebabkan resistensi terhadap nyamuk dan sangat berbahaya bagi kulit. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui uji tolak nyamuk losion minyak inti ketapang dengan penambahan variasi konsentrasi minyak atsiri kulit jeruk purut. Semua uji sifat fisik memenuhi kriteria sediaan lotion. pH dan daya sebar lotion diuji lagi setelah disimpan selama satu bulan. Berdasarkan hasil evaluasi diperoleh bahwa formula I, II dan III stabil secara fisik selama satu bulan penyimpanan dengan pH berkisar antara 6,7-7,0. pH lotion tidak mengalami perbedaan bermakna dibandingkan dengan ketika baru dibuat, sedangkan daya sebarnya mengalami perubahan setelah disimpan satu bulan. Daya repelan tertinggi dimiliki oleh lotion dengan konsentrasi minyak atsiri 3%. Daya repelan lotion dapat bertahan selama 3 jam, setelah lebih dari 3 jam, efektifitas daya repelan lotion berkurang.

Cite

CITATION STYLE

APA

Handayani, S. S., Gunawan, E. R., Suhendra, D., Murniati, M., & Bali, R. D. K. (2021). Daya Repelan Lotion Minyak Ketapang pada Berbagai Variasi Konsentrasi Atsiri Kulit Jeruk Purut. Jurnal Pijar Mipa, 16(2), 262–266. https://doi.org/10.29303/jpm.v16i2.2220

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free