LINGKUNGAN KERJA, DISIPLIN KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA KANTOR BPKPAD KABUPATEN PESISIR SELATAN

  • Wahyuni A
  • Badri J
N/ACitations
Citations of this article
42Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : 1. Untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai pada Kantor BPKPAD Kabupaten Pesisir Selatan; 2. Untuk mengetahui pengaruh disiplin kerja terhadap kinerja pegawai pada Kantor BPKPAD Kabupaten Pesisir Selatan; 3. Untuk mengetahui pengaruh motivasi kerja terhadap kinerja pegawai pada Kantor BPKPAD Kabupaten Pesisir Selatan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif. Metode penarikan sampel dengan menggunakan total sampling jenuh sebanyak 52 sampel. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji validitas, reliabilitas, analisis deskriptif uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, analisis regresi berganda, dan uji t. dimana regresi linear berganda menghasilkan Y = 9.038+ 0,284 (X1) + 0,332 (X2) + 0,196 (X3), dan uji hipotesis pertama menunjukkan bahwa nilai t-hitung lebih besar dari t-tabel (2,268>1,677) dengan nilai signifikan lebih kecil dari nilai alpha (0,028<0,05). Hal ini menunjukkan bahwa H1 diterima yang artinya lingkungan kerja berpengaruh positif  terhadap kinerja pegawai pada Kantor BPKPAD Kabupaten Pesisir Selatan. Dan uji hipotesis kedua menunjukkan bahwa nilai t-hitung lebih besar dari t-tabel (4,242>1,677) dengan nilai signifikan lebih kecil dari nilai alpha (0,000<0,05). Hal ini menunjukkan bahwa H2 diterima yang artinya disiplin kerja berpengaruh positif  terhadap kinerja pegawai pada Kantor BPKPAD Kabupaten Pesisir Selatan. Dan uji hipotesis ketiga menunjukkan bahwa nilai t-hitung lebih besar dari t-tabel (2,008>1,677) dengan nilai signifikan sama dengan nilai alpha (0,050<0.05). Hal ini menunjukkan bahwa H3 diterima yang artinya motivasi kerja berpengaruh positif  terhadap pegawai pada Kantor BPKPAD Kabupaten Pesisir Selatan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Wahyuni, A., & Badri, J. (2023). LINGKUNGAN KERJA, DISIPLIN KERJA DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA PEGAWAI PADA KANTOR BPKPAD KABUPATEN PESISIR SELATAN. JURNAL ECONOMINA, 2(5), 1022–1037. https://doi.org/10.55681/economina.v2i5.508

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free