Harapan besar terhadap BSI Subang untuk menjadi salah satu pendorong perekonomian masyarakat setempat bahkan sampai tingkat nasional sekaligus berkelas dunia harus dapat segera direalisasikan. Penelitian ini mengkaji terkait dengan Analisis deskriptif perkembangan BSI di Kabupaten. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis terkait analisis perkembangan BSI di Kabupaten Subang. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis deskriptif kuantitatif, sedangkan, teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa BSI saat ini menjadi bank terbesar ke-7 di Indonesia dari sisi aset. Pasar saham juga menjadi indikator bahwa BSI mendapat tanggapan positif dari pengusaha dan investor. Keberhasilan awal tersebut harus diikuti dengan keberhasilan dalam mewujudkan visi bank kelas dunia dan kemampuan menjadi roda penggerak perekonomian nasional, antara lain, melalui upaya transformasi komersial yang berkesinambungan, produksi produk jasa keuangan yang kompetitif dan peningkatan penetresi keuangan. Oleh karena itu, melalui peran pengawasannya, BSI Subang harus terus memantau dan mendorong perkembangan BSI Subang untuk mendukung perekonomian dan mampu mencapai visi yang ditetapkan pada tahum 2025.
CITATION STYLE
Susanto, A., Novita, A., & Alatas, D. (2023). ANALISIS PERKEMBANGAN PERBANKAN SYARIAH DI KABUPATEN SUBANG. Jurnal Perbankan Syariah Indonesia (JPSI), 2(1), 36–45. https://doi.org/10.57171/jpsi.v2i1.70
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.