PENGEMBANGAN KEMAMPUAN KOGNITIF ANAK USIA 5-6 TAHUN MELALUI PENDEKATAN SCIENTIFIC DI TAMAN KANAK-KANAK AL-AZHAR KOTA JAMBI

  • Kusayang T
  • Reni R
  • Qadariah N
  • et al.
N/ACitations
Citations of this article
18Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pelaksanaan pengembangan kemampuan kognitif anak usia 5-6 tahun melalui pendekatan scientific di Taman Kanak-kanak Al-Azhar Kota Jambi. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif menggunakan teknik snowball sampling.  Subjek dalam penelitian ini adalah empat guru dan 80 siswa di kelas TKB. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi setelah itu data akan dianalisis dengan cara reduksi data, display data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa:  pertama, kemampuan kognitif anak usia 5-6 tahun di taman Kanak-kanak kota Jambi masih ada yang belum berkembang dengan baik, salah satunya pada saat anak harus menerapkan ilmu yang sudah mereka dapat di sekolah. Kedua, Pendekatan scientific perlu digunakan dalam pengembangan kemampuan kognitif pada anak karena dengan pendekatan scientific anak mendapatkan pengalaman dan pengetahuan baru dengan cara yang menyenangkan dan menarik, sehingga sikap-sikap ilmiah anak dapat terbentuk sedari dini, seperti sikap jujur, sikap ingin tahu, sikap obyektif, dan terlebih lagi ketika adanya masalah serta adanya keinginan memecahkan masalah tersebut.

Cite

CITATION STYLE

APA

Kusayang, T., Reni, R. P., Qadariah, N., & Rois, M. (2023). PENGEMBANGAN KEMAMPUAN KOGNITIF ANAK USIA 5-6 TAHUN MELALUI PENDEKATAN SCIENTIFIC DI TAMAN KANAK-KANAK AL-AZHAR KOTA JAMBI. Jurnal Muara Pendidikan, 8(1), 141–151. https://doi.org/10.52060/mp.v8i1.1118

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free