Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keuntungan yang diperoleh dari budidaya ikan kerapu macan di keramba jaring apung dan mengetahui faktor internal dan faktor eksternal yang memengaruhi pengembangan usaha budidaya ikan kerapu macan dengan menggunakan sistem keramba jaring apung di Gampong Mee Pangwa Kecamatan Trienggadeng. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode survei dengan jumlah populasi sebanyak 23 petani. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Hasil penelitian diperoleh bahwa keuntungan pada budidaya ikan kerapu macan sistem keramba jaring apung sebesar Rp. 47.289.583 per periode produksi; dan faktor internal yang mempengaruhi pengembangan budidaya ikan kerapu macan pada keramba jaring apung terdiri dari faktor kekuatan yaitu lokasi usaha, kualitas air, dukungan PEMDA, biaya pemasaran rendah, harga benih murah. Faktor kelemahan yaitu ketersediaan benih kurang, dan kurangnya sumberdaya manusia. Faktor eksternal yang mempengaruhi pengembangan budidaya ikan kerapu macan pada keramba jaring apung terdiri dari faktor peluang yaitu nilai jual ikan kerapu, pangsa pasar tinggi, peluang usaha besar, kebijakan pemerintah. Yang menjadi faktor ancaman yaitu iklim dan keamanan.AbstractThis study aims to determine the benefits gained from the cultivation of tiger grouper in floating net cages and to know the internal factors and external factors that influence the development of tiger grouper aquaculture by using floating net cage systems in Gampong Mee Pangwa, Trienggadeng District. The method used in the study is a survey method with a population of 23 farmers. The data used in this study are primary data and secondary data. The results showed that the benefits of tiger grouper aquaculture in floating net cage system were Rp. 47,289,583 per production period; and internal factors that influence the development of tiger grouper cultivation in floating net cages consist of strength factors namely business location, water quality, PEMDA support, low marketing costs, cheap seed prices. Weakness factors are lack of seed availability, and lack of human resources. External factors that influence the development of tiger grouper cultivation in floating net cages consist of opportunity factors, namely the value of grouper fish, high market share, large business opportunities, government policies. The threat factors are climate and security.Keywords: pond farmers, tiger grouper and floating net cages
CITATION STYLE
Abubakar, A. A. (2018). PROSPEK PENGEMBANGAN USAHA BUDIDAYA IKAN KERAPU MACAN SISTEM KERAMBA JARING APUNG (KJA) DI GAMPONG MEE PANGWA KECAMATAN TRIENGGADENG KABUPATEN PIDIE JAYA. Jurnal Ekonomi Dan Pembangunan, 9(1), 41–53. https://doi.org/10.22373/jep.v9i1.21
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.