Kepraktisan dan beragam fasilitas yang ditawarkan oleh situs jejaring sosial pada masa disrupsi ini harus dapat dimanfaatkan dalam pembelajaran. Oleh karena itu penelitian ini bertujuan untuk memanfaatkan situs jejaring sosial sebagai media pembelajaran dengan caramerubah kebiasaan mahasiswa update status menjadi update chapter dan mengetahui respon mahasiswa terhadap penggunaan sistem update chapter. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif-kualitatif, pengumpulan data menggunakan teknik observasi, wawancara dan kuesioner. Penelitian ini memperoleh data bahwa sebagian besar mahasiswa sangat aktif membuka dan membaca group update chapter mereka setiap saat ada teman yang meng-update chapter atau memberi komentar. Kemudian, mereka juga sering menuliskan update chapter atas apa yang telah mereka baca dan pelajari dari buku-buku referensi perkuliahannya. Mereka tidak mau meng-update chapter asal-asalan tanpa landasan teori karena hal itu akan menjadikan update mereka tidak menarik dan tidak mendapatkan poin nilai tinggi. Hasil penelitian ini diharapkan mampu berkontribusi dalam merubah fenomena update status menjadi lebih bermanfaat dengan caraupdate chapter di situs jejaring sosial.
CITATION STYLE
MAHSUNAH, E. (2019). PEMANFAATAN SITUS JEJARING SOSIALSEBAGAI MEDIA BELAJAR DENGAN CARA UPDATE CHAPTER. Buana Pendidikan: Jurnal Fakultas Keguruan Dan Ilmu Pendidikan, 15(27), 16–23. https://doi.org/10.36456/bp.vol15.no27.a1688
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.