ABSTRACT. UNP Laboratory Development High School has implemented the 2013 Curriculum, but it is still not optimal. The problem found is that the learning process still often teacher centered which turned students passive. In addition, teachers also do not variation the learning model. The impact is the low student learning competency. This study aims to look at the effect of the application of Rotating Trio Exchange (RTE) by the Couple Card Media on the Learning Competence of Students in Circulation System Material in the UNP Laboratory Development High School. This research is an experimental study with a Randomized Control Group Only Design research design. The population in this study were all students of class XI in the UNP Laboratory Development High School, totaling 54 students distributed in 2 classes. Sampling is done using total sampling techniques. The research instrument used form of posttest questions for aspects of knowledge, observation sheets for aspects of attitude and portfolio assessment for aspects of skills. The data analysis technique used is the t test, which is first performed prerequisite tests, namely the normality test and homogeneity test. The results showed knowledge competence (77.93), attitude competence (82.00), and skills (83.89) in the experimental class were higher than the control class 68.30 respectively; 70.58; and 79.2. These results indicate that the hypothesis is accepted. Therefore, it can be concluded that the Rotating Trio Exchange (RTE) type of cooperative learning model assisted by a couple card media has a significant positive effect on the students' learning competency biology at SMA UNP Laboratory. ABSTRAK. SMA Pembangunan Laboratorium UNP sudah menerapkan Kurikulum 2013, namun masih belum optimal. Permasalahan yang ditemukan adalah proses pembelajaran masih teacher centered sehingga membuat peserta didik pasif. Selain itu, kurangnya variasi model pembelajaran. Dampaknya adalah rendahnya kompetensi belajar peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh penerapan model Rotating Trio Exchange (RTE) Berbantuan Media Couple Card terhadap Kompetensi Belajar Biologi Peserta Didik di SMA Pembangunan Laboratorium UNP. Penelitian yang dilakukan merupakan penelitian eksperimen dengan rancangan penelitian Randomized Control Group Only Design. Populasi dalam penelitian mencakup seluruh peserta didik kelas XI di SMA Pembangunan Laboratorium UNP yang terdaftar pada tahun ajaran 2019/2020 berjumlah 54 orang peserta didik yang terdiri dari 2 kelas. Pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan teknik total sampling. Instrumen penelitian untuk aspek pengetahuan berupa soal posttest, untuk aspek sikap berupa lembar observasi dan untuk aspek keterampilan berupa penilaian portofolio. Teknik analisis data yang digunakan yaitu uji normalitas dan uji homogenitas sebagai uji prasyarat lalu dilakukan uji t. Hasil penelitian menunjukkan kompetensi pengetahuan (77,93), kompetensi sikap (82,00), dan keterampilan (83,89) pada kelas eksperimen lebih tinggi dari pada kelas kontrol berturut-turut 68,30; 70,58; dan 79,22. Hasil analisis hipotesis di ketahui bahwa thitung pada ketiga kompetensi ini lebih besar dari ttabel. Hasil ini menunjukkan bahwa hipotesis diterima. Oleh karena itu, dapat disimpulkan model RTE berbantuan media couple card berpengaruh positif yang berarti terhadap kompetensi belajar biologi peserta didik di SMA Pembangunan Laboratorium UNP.
CITATION STYLE
Oktaviani, N., & Fitri, R. (2020). Pengaruh Penerapan Model Rotating Trio Exchange (RTE) Berbantuan Media Couple Card terhadap Kompetensi Belajar Peserta Didik. Pedagogi Hayati, 4(1), 38–46. https://doi.org/10.31629/ph.v4i1.2124
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.