Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan berpikir aljabar peserta didik yang ditinjau dari gender dalam menyelesaikan soal-soal dengan materi relasi dan fungsi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan : 1) Tes kemampuan berpikir aljabar lalu dipilih dan dikategorikan pada kategori tinggi, sedang dan rendah dengan masing-masing kategori memenuhi gender laki-laki dan perempuan, 2) Wawancara untuk pemeriksaan keabsahan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa subjek dengan kemampuan berpikir aljabar tinggi dengan gender laki-laki mampu memenuhi keseluruhan indikator dan kemampuan berpikir aljabar tinggi dengan gender perempuan belum mampu memenuhi keseluruhan indikatornya. Sedangkan subjek dengan kemampuan berpikir aljabar sedang dengan gender laki-laki maupun perempuan sebagian besar sudah memenuhi indikatornya. Subjek dengan kelompok berpikir aljabar rendah belum mampu memenuhi sebagian besar indikator kemampuan berpikir aljabarnya.Kata kunci: matematika, kemampuan berpikir aljabar, gender
CITATION STYLE
Hafidzoh, Z., Rohaeti, T., & Lusiyana, D. (2023). PROFIL KEMAMPUAN BERPIKIR ALJABAR DITINJAU DARI GENDER. ALGORITMA: Journal of Mathematics Education, 4(2), 113–126. https://doi.org/10.15408/ajme.v4i2.28609
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.