Abstrak Perkembangan teknologi saat ini terjadi sangat pesat diikuti perkembangan proses komunikasi dimana pertukaran informasi terjadi sangat mudah terutama pada media sosial. Media sosial yang ada saat ini sangat memungkinkan pengguna untuk menuangkan pendapat, pengalaman, dan berbagai informasi lainnya atau disebut User-generated conten (UGC). UGC mengenai informasi Perusahaan tidak dapat dikendalikan oleh Perusahaan termasuk ketika dalam keadaan krisis. Oleh karena itu, penelitian ini berusaha untuk mengukur pengaruh bentuk konten yang dibuat oleh publik (konten dialogis dan narasi) terhadap emosi krisis negatif yang juga dirasakan oleh Masyarakat lain. Penelitian ini menggunakan paradigma positivis dengan pendekatan kuantitatif dengan melakukan eksperimen. Penelitian ini mengukur perubahan emosis krisis negatif Masyarakat terhadap obat sirup Sanmol yang mengalami krisis. Sampel dari penelitian ini sebanyak 118 responden yang dipilih dengan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ada perubahan yang signifikan emosi krisis negatif setelah mendapatkan perlakuan pada kelompok konten dialogis dan narasi. Keywords: krisis, konten digital, komunikasi dialogis, narasi, emosi krisis negatif
CITATION STYLE
Imsa, M. A., Soegiarto, A., & Rizki, M. F. (2024). Pengaruh Konten Digital dengan Komunikasi Dialogis dan Narasi pada Emosi Krisis Negatif. Jurnal Riset Komunikasi, 7(1), 128–138. https://doi.org/10.38194/jurkom.v7i1.959
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.