Penelitian yang dilakukan guna mengetahui bagaimana strategi yang ditrerapkan oleh PT. Bank SUMUT Kantor Cabang Syariah Medan Ringroad dalam menghadapi masalah pembiayaan bermasalah dari nasabah bank tersebut. Penelitian yang dilakukan peneliti ialah penelitian kualitatif. Dengan metode pendekatan kepustakaan dalam pengumpulan data sekundernya. Sedangkan data primer yang dikumpulkan didapatkan melalui metode lapangan. Dimana data primer tersebut dikumpulkan melalui wawancara dan juga observasi langsung terhadap objek penelitian yaiitu PT. Bank SUMUT Kantor Cabang Syariah Medan Ringroad. Dari penelitian yang dilakukan dapat disimpulkan bahwa dalam upaya penanganan pembiayaan bermasalah, PT. Bank SUMUT Kantor Cabang Syariah Medan Ringroad melakukan beberapa strategi, diantaranya: 1) Penjadwalan kembali (rescheduling); 2) Persyaratan kembali (reconditioning); 3) Pentaan kembali (restructuring); 4)Penyelesaian melalui jaminan; 5)hapus buku dan hapus tagih (write off).
CITATION STYLE
Enjeli, & Tambunan, K. (2024). Strategi Penanganan Pembiayaan Bermasalah Di Bank Sumut Kantor Cabang Syariah Medan Ringroad. JURNAL EKONOMI BISNIS DAN MANAJEMEN, 2(1), 85–93. https://doi.org/10.59024/jise.v2i1.549
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.