PENINGKATAN KEMAMPUAN BERNEGOSIASI LISAN DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN GENRE PEDAGOGI SISWA KELAS XI TKJ SMK NEGERI 1 SELUPU REJANG KABUPATEN REJANG LEBONG

  • Elisah E
N/ACitations
Citations of this article
22Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui peningkatan kemampuan bernegosiasi lisan dengan menggunakan model pembelajaran genre pedagogi siswa kelas XI TKJ SMK Negeri 1 Selupu Rejang Kabupaten Rejang Lebong Tahun Ajaran 2015/2016. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas dengan metode deskriptif yang terdiri atas tiga siklus, setiap siklus terdiri atas tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes kemampuan bernegosiasi lisan dan teknik observasi aktivitas siswa selama proses pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan kemampuan bernegosiasi lisan siswa. Hal ini dapat dilihat dari nilai rata-rata siswa pada siklus I sebesar 58,9 dengan kategori cukup, pada siklus II meningkat menjadi 70,32 dengan kategori baik, dan pada siklus III meningkat menjadi 75,08 dengan kategori baik. Selain itu penggunaan model pembelajaran genre pedagogi juga dapat meningkatkan aktivitas siswa dalam proses pembelajaran bernegosiasi lisan.

Cite

CITATION STYLE

APA

Elisah, E. (2015). PENINGKATAN KEMAMPUAN BERNEGOSIASI LISAN DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN GENRE PEDAGOGI SISWA KELAS XI TKJ SMK NEGERI 1 SELUPU REJANG KABUPATEN REJANG LEBONG. Diksa : Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia, 1(2), 81–94. https://doi.org/10.33369/diksa.v1i2.3182

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free