Penelitian ini dilakukan di bengkel elektronik “ABC”. Permasalahan yang selama ini dialami oleh bengkel “ABC” adalah proses pengerjaan servis suatu alat lama, salah satunya adalah pengerjaan servis kipas angin. Dari hasil penelitian yang dilakukan, mengapa pengerjaan servis suatu alat lama adalah karena tidak ada standar pengerjaan dalam proses servis (SOP), Peletakan sparepart/komponen yang /idak tetap, peralatan yang servis tercampur dengan barang-barang yang bukan alat, tata letak sparepart dan meja kerja yang terlalu jauh mengakibatkan transportasi (perpindahan teknisi) untuk mengambil saparepart/alat menjadi lebih lama. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah menggunakan Peta Tangan Kiri dan Tangan Kanan. Tujuan dari penelitian ini adalah memberikan usulan perbaikan rancangan kerja (redesign) menggunakan peta tangan kanan dan tangan kiri. Dasil dari penelitian ini menunnjukkan ada penurunan waktu perakitan kipas angin dari 301 detik menjadi 276 detik.
CITATION STYLE
Dewanti, G. K. (2020). Analisis Metode Kerja Perakitan Kipas Angin Pada Proses Servis Kipas Angin Menggunakan Peta Tangan Kiri dan Tangan Kanan. STRING (Satuan Tulisan Riset Dan Inovasi Teknologi), 5(1), 11. https://doi.org/10.30998/string.v5i1.5887
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.