Pengaruh Penerapan Sistem Absensi Fingerprint dan Kompensasi Terhadap Disiplin Kerja Aparatur Sipil Negara Pada Kantor Pertanahan Kota Makassar

  • Idza Aradha Pratiwi
  • Ramlawati
  • Mapparenta
N/ACitations
Citations of this article
29Readers
Mendeley users who have this article in their library.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh penerapan sistem absensi fingerprint dan kompensasi terhadap disiplin kerja Aparatur Sipil Negara pada Kantor Pertanahan Kota Makassar. Pendekatan penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dan kualitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer yang diperoleh dari kuesioner dan data sekunder. Sampel penelitian ini adalah seluruh pegawai Aparatur Sipil Negara yang terdapat PNS dan PPNPN di Kantor Pertanahan Kota Makassar sebanyak 59 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Analisis data menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, regresi linear berganda, uji asumsi klasik (uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heteroskedastisitas), koefisien determinasi,dan uji hipotesis (uji F dan uji t) dengan bantuan SPSS 25 for Windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel penerapan sistem absensi fingerprint tidak berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap disiplin kerja. Sedangkan kompensasi berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap disiplin kerja Aparatur Sipil Negara pada Kantor Pertanahan Kota Makassar.

Cite

CITATION STYLE

APA

Idza Aradha Pratiwi, Ramlawati, & Mapparenta. (2022). Pengaruh Penerapan Sistem Absensi Fingerprint dan Kompensasi Terhadap Disiplin Kerja Aparatur Sipil Negara Pada Kantor Pertanahan Kota Makassar. Paradoks : Jurnal Ilmu Ekonomi, 5(3), 237–245. https://doi.org/10.57178/paradoks.v5i3.415

Register to see more suggestions

Mendeley helps you to discover research relevant for your work.

Already have an account?

Save time finding and organizing research with Mendeley

Sign up for free