WiFi bekerja pada band 2,4 GHz dan 5 GHz. Standar WiFi yang bekerja pada frekuensi ini antara lain IEEE802.11g dan IEEE802.11a. Pada penelitian ini dilakukan pengukuran terhadap transfer rate download dan upload data dengan standar IEEE802.11g dan IEEE802.11a. Pengukuran dilakukan pada kanal Line of Sight (LOS), menggunakan dua buah laptop yang dihubungkan dengan Access Point (AP) standar IEEE802.11g dan IEEE802.11a. Hasil penelitian diperoleh, pada standar IEEE802.11g, transfer rate download dan upload data tertinggi 2.662,54.KB/s dan 2.549,60 KB/s, dan terendah 484,50.KB/s dan 477,40 KB/s, sedangkan pada standar IEEE802.11a, transfer rate download dan upload data tertinggi 8.104,68 KB/s dan 5.744,24 KB/s, dan terendah 872,24 KB/s dan 465,38.KB/s. Pada standar IEEE802.11g, transfer rate download dan upload data pada sinyal terendah hingga di bawah 35% dan 30%, dari transfer rate download dan upload data tertinggi. Pada standar IEEE802.11a, transfer rate download dan upload data pada kualitas sinyal terendah hingga di bawah 20% dan 30%, dari transfer rate download dan upload data tertinggi. Kemampuan transfer rate download data Standar IEEE802.11a, 2–3 kali lebih baik pada kondisi kualitas sinyal tertinggi, dan tidak lebih dari 2 kali pada kondisi kualitas sinyal terendah, dibandingkan kemampuan transfer rate download data standar IEEE802.11g. Kemampuan transfer rate upload data Standar IEEE802.11a, 1,4–3 kali lebih baik pada kondisi kualitas sinyal tertinggi, dan 1-3 kali lebih baik pada kondisi kualitas sinyal terendah, dibandingkan kemampuan transfer rate upload data standar IEEE802.11g.
CITATION STYLE
Ammar, F., & Hanafi, H. (2016). ANALISIS TRANSFER RATE WIRELESS LOCAL AREA NETWORK DENGAN STANDAR IEEE 802.11A DAN IEEE 802.11G PADA KANAL LINE OF SIGHT. Jurnal Ecotipe (Electronic, Control, Telecommunication, Information, and Power Engineering), 3(1), 31–39. https://doi.org/10.33019/ecotipe.v3i1.28
Mendeley helps you to discover research relevant for your work.